Harga Motor Suzuki Terbaru Mei 2016

Harga Motor Suzuki - Suzuki merupakan perusahaan asal jepang yang memproduksi beberapa kendaraan seperti mobil, mesin, atv dan sepeda motor. Akan tetapi yang akan kita bahas disini adalah Sepeda motor.  Brand pabrikan sepeda motor yang satu ini juga merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam industri otomotif terbesar di dunia yang mampu bersaing dipasar dunia, khususnya di Indonesia. Teknologi yang digunakan pun termasuk teknologi canggih yang selalu dibekalkan kepada setiap motor-motor produksinya.

Dalam hal konstribusi, Suzuki juga telah membuktikan bahwa pabrikan sepeda motor asal Jepang ini telah memberikan konstribusi yang cukup besar dalam hal industri sepeda motor diberbagai penjuru dunia dan masuk dalam predikat pemasok motor terlaris di pasaran Indonesia mengikuti para kompetitornya yakni Yamaha, dan juga Honda. Harga Motor Suzuki yang terjangkau dipasaran Indonesia memang menjadi daya tarik para pecinta otomotif untuk memboyongnya kegarasi rumah mereka.

Dengan desain motor yang bervariatif serta ditambah dengan kualitas dan teknologi mesin yang canggih, hal ini semakin membuat performa motor Suzuki menjadi sangat nyaman saat dikendarai. Suzuki Satria merupakan produksi dari Suzuki yang bisa dikatakan sebagai anak emas dari pabrikan asal jepang yang satu ini. Karena tipe motor yang satu ini memang cukup memikat hati para pecinta otomotif karena didesain dengan sangat aerodinamis serta ditopang dengan tenaga mesin yang oke punya, sehingga membuat performa motor yang satu ini menjadi sangat handal di berbagai rintangan.

Harga motor Suzuki memang dibanderol dengan nominal yang cukup terjangkau. Dan dengan strategi pemasaran yang cukup baik hingga masuk kepelosok-pelosok dalam negri, hal ini juga yang menjadikan motor produksinya menjadi salah satu pabrikan motor yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Nah buat kalian yang ingin membeli salah satu motor keluaran pabrikan yang satu ini, Suzuki menawarkan berbagai macam jenis tipe motor yang dimilikinya. Dan dibawah ini telah kami ulas secara detail mengenai Daftar Harga Motor Suzuki terbaru yang ada di Indonesia.

Daftar Harga Motor Suzuki Terbaru

Daftar Harga Motor Suzuki Terbaru
Daftar Harga Motor Suzuki Terbaru

1. Harga Motor Suzuki Satria

 Tipe Motor Suzuki Satria
 Harga
Suzuki Satria F115 Young Star
Rp 16,500,000
Suzuki Satria F115
Rp 16,500,000
Suzuki Satria F115 MotoGP Edition
Rp 16,800,000
Suzuki Satria F150 New
Rp 18,450,000
Suzuki Satria F150 SCD Fighter
Rp 19,700,000
Suzuki Satria F150 SCD2 Face Lift 
Rp 19,095,000
Suzuki Satria F150 SCDZ Fighter + Alarm
Rp 20,200,000
Suzuki Satria FU 150
Rp 18,800,000
Suzuki Satria FU 150 Black Fire
Rp 19,300,000

Motor jenis yang satu ini merupakan salah satu jenis motor dari sekian banyak tipe dari motor Suzuki yang bisa dikatakan menjadi primadona sepeda motor yang ada dipasar Indonesia. Dengan desain yang sangat elegan dan mesin yang oke punya dan bertenaga. Melihat tabel harga diatas, Harga motor Suzuki memang bervariatif, berkisar dari Rp 16 jutaan - Rp 20 jutaan cuy. Harga tersebut juga tergantung dari kualitas dan spesifikasi motor yang diusungnya. Di Indonesia, motor jenis ini bisa dibilang sebagai motor kawula muda, karena sebagian besar penunggangnya adalah kalangan remaja.

2. Harga Motor Suzuki Shogun

 Tipe Motor Suzuki Shogun
 Harga
Suzuki Shogun 125 NR II
Rp 16,200,000
Suzuki Shogun Axello 125 NR
Rp 14,900,000
Suzuki Shogun Axello 125 NR SR
Rp 16,175,000
Suzuki Shogun Axello 125 R
Rp 14,050,000
Suzuki Shogun Axello 125 RCD1
Rp 14,815,000
Suzuki Shogun Axello 125 RR
Rp 14,500,000
Suzuki Shogun Axello 125 SP
Rp 15,250,000
Suzuki Shogun Axello FL 125 RCMD1
Rp 15,185,000
Suzuki Shogun Axello FL 125 SCD1
Rp 13,935,000
Suzuki Shogun Hyper Injection
Rp 15,875,000

Dengan Harga yang relatif terjangkau, Suzuki Shogun masih menjadi pilihan banyak warga di Indonesia. Motor ini memang mempunyai daya tahan yang cukup tangguh disegala medan, dan yang pasti sangat nyaman pada saat berkendara. Untuk segi perawatan motor ini memang terbilang cukup mudah, terlebih tentang urusan suku cadang membuat motor ini tetap bertahan sampai sekarang dan terkenal dengan motor yang cukup bertenaga dan bandel. Untuk harga motor Suzuki shogun termurah dipegang oleh jenis Suzuki shogun Axello FL 125 SCDI yang dibanderol dengan harga Rp 13 jutaan. sedang untuk harga Suzuki shogun termahal ada pada jenis shogun 125 NR II yakni dengan nominal Rp 16 jutaan. Bagaimana cuy?? cukup terjangkau bukan.

3. Harga Motor Suzuki Nex

 Tipe Motor Suzuki Nex
 Harga
Suzuki Nex UD 110
Rp 12,400,000
Suzuki Nex Full Option
Rp 13,825,000
Suzuki Nex Top Case
Rp 13,335,000
Suzuki Nex FI 110 NEZ
Rp 12,850,000
Suzuki Nex FI 110
Rp 13,125,000
Suzuki Nex Black Fire
Rp 13,025,000

Terkenal dengan motor irit bahan bakar, ramah lingkungan dan memiliki desain motor yang apik, merupakan salah satu kenapa warga di Indonesia sangat mendambakan motor matic yang satu ini. Harga motor Suzuki jenis matic yang satu ini dijual dipasaran Indonesia dengan harga yang sangat-sangat terjangkau berkisar dari harga Rp 12 juta hingga 13 jutaan saja cuy.  

4. Harga Motor Suzuki Titan

 Tipe Motor Suzuki Titan
 Harga
Suzuki Titan FW 115 SCD CW
Rp 12,975,000
Suzuki Titan FW 115 FD DB
Rp 11,900,000
Suzuki Titan FW 115 D
Rp  10,825,000


Suzuki memang mengeluarkan berbagai jenis produk sepeda motor yang diproduksinya, salah satunya adalah Suzuki Titan. Jenis ini memiliki daya tahan yang cukup baik, dengan kualitas yang demikian motor jenis ini juga tangguh disegala medan apalagi ditambah dengan harga motor Suzuki Titan yang cukup murah menjadikan motor ini menjadi incaran masyarakat Indonesia.

5. Harga Motor Suzuki Spin

 Tipe Motor Suzuki Spin
 Harga
Suzuki Spin 125
Rp 11,825,000
Suzuki Spin 125 NR II
Rp 12,800,000
Suzuki Spin 125 SR
Rp 12,500,000

Suzuki memang mengeluarkan motor jenis matic yang beragam. Jenis matic yang satu ini memiliki desain yang cukup keren, sehingga banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Susuki Spin sendiri bisa dikategorikan sebagai motor matic dengan harga yang sangat terjangkau untuk kalangan masyarakat, mengingat harga motor Suzuki spin ini mampu bersaing dengan motor jenis matic milik pabrikan lain seperti Yanaha mio ataupun Honda Scoopy. 

6. Harga Motor Suzuki Hayate

 Tipe Motor Suzuki Hayate
 Harga
Suzuki Hayate 125 
Rp 16,300,000
Suzuki Hayate 125 SE
Rp 14,600,000


Dengan gaya yang sporty dan dinamis, Suzuki hayate merupakan salah satu tipe motor matic produksi dari pabrikan asal Jepang yang satu ini. Harga motor Suzuki yang satu ini hampir setara dengan harga motor shogun. Dengan cc yang berkapasitas 125CC dan mengusung mesin bertipe SHOC dapat dipastikan tenaga yang dikeluarkan oleh motor matic ini akan menjadi tangguh dan nyaman pada saat dikendarai. 

7. Harga Motor Suzuki Smash

Tipe Motor Suzuki Smash
 Harga
Suzuki Smash 110 
Rp 10,695,000
Suzuki Smash 110 SR
Rp 12,850,000
Suzuki New Smash 110 R
Rp 11,750,000
Suzuki New Smash 110 NR II
Rp 13,000,000


Motor Smash bisa dikatakan sebagai motor legenda milik pabrikan asal jepang yang satu ini. Harga motor Suzuki Smash memang terbilang murah dan sudah lama bersaing di pasar sepeda motor tanah air. Dengan ketahanan mesin yang bandel dan cukup awet ini menjadikan motor ini masih cukup laris dipasaran hingga saat ini. Untuk anda yang ingin memiliki motor harga terjangkau tapi kualitas oke, mungkin motor smash bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda.

8. Harga Motor Suzuki Sky Wave

 Tipe Motor Suzuki Sky Wave
 Harga
Suzuki Sky Wave CW
Rp 14,100,000
Suzuki Sky Wave NR
Rp 14,500,000


Salah satu gebragan untuk pasar motor di Indonesia Suzuki lagi-lagi memproduksi motor jenis matic yang dinamai Suzuki Sky Wave. Dengan spesifikasi yang cukup berkelas dan diluncurkan dalam dua varian yakni CW dan NR. Harga motor Suzuki Sky Wave juga mampu bersaing dengan motor matic sekelasnya. Dengan harga yang dibanderol dengan nominal Rp 14 jutaan membuat motor matic yang satu ini laku keras dipasaran. 

9. Harga Motor Suzuki Inazuma

 Tipe Motor Suzuki Inazuma
 Harga
Suzuki Inazuma 250
Rp 46,000,000
Suzuki Inazuma 250 GW
Rp 49,500,000


Suzuki Inazuma merupakan tipe sport yang dimiliki oleh Suzuki. Tipe sport yang satu ini juga cukup terkenal pasaran, dengan harga yang terbilang mahal motor ini digadang-gadang akan mampu bersaing dengan kompetitornya yang sama-sama memiliki cc berkapasitas 250cc seperti Kawasaki Ninja FI 250 dan juga Yamaha YZF R25. Jadi jangan heran apabila harga motor Suzuki Inazuma dibanderol dengan harga yang mencapai angka Rp 40 jutaan. hal ini tentu tak lepas dari peranan komponen penting yang diusung oleh motor jenis sport yang satu ini.

10. Harga Motor Suzuki Sky Drive

Tipe Motor Suzuki Sky Drive
 Harga
Suzuki Sky Drive Dinamatic
Rp 13,600,000 
Suzuki Sky Drive Racing
Rp 13,700,000

Suzuki memang cukup banyak memproduksi motornya dengan tipe matic. Kali ini adalah Suzuki Sky Drive. Motor matic yang satu ini juga cukup laris manis dipasaran indonesia. Dengan spesifikasi, desain dan kualitasnya yang cukup apik ini mampu membuat motor ini melaju dengan lincah dan yang pasti sangat nyaman pada saat dikendarai. Harga motor Suzuki Sky Drive terbilang cukup terjangkau dengan harga yang masih berada dalam kisaran Rp 13 jutaan.

11. Harga Motor Suzuki Shooter

 Tipe Motor Suzuki Shooter
 Harga
Suzuki Shooter 115 FI
Rp 11,900,000
Suzuki Shooter R 115 FI
Rp 13,500,000
Suzuki Shooter SR 115 FI
Rp 14,300,000

Suzuki jenis ini memang cukup berbeda dengan tipe motor Suzuki yang lain. Hadir dengan mengusung mesin 4 langkah 2 valve SOHC menjadikan performa mesin yang dimiliki oleh kuda besi yang satu ini dapat dikategorikan cukup mumpuni. Teknologi Fuel Injection yang dimilikinya juga mampu membuat setiap gerak motor ini menjadi terasa lebih nyaman dan mulus. Harga Motor Suzuki Shooter tidak beda jauh dengan seri motor bebek milik Suzuki lainya. Untuk harga termurah dipegang oleh jenis Shooter 125 FI dengan nominal Rp 11 jutaan, sedang untuk termahal ada jenis Shooter SR 115 FI. Motor jenis ini memang tak banyak dimiliki oleh masyarakat Indonesia karena lebih cenderung memilih model motor matic dan juga Satria FU. 

12. Harga Motor Suzuki Bike

 Tipe Motor Suzuki Bike
Harga  
Suzuki Burgman
Rp   54,000,000
Suzuki GSR 750
Rp 199,000,000
Suzuki Hayabusa
Rp 350,000,000
Suzuki V-Strom
Rp 192,400,000


Untuk seri yang satu ini bisa dikatakan adalah seri motor sport terbaik yang dimiliki oleh pabrikan asal jepang yang satu ini. Suzuki Hayabusa masih mejadi seri termahal dari keempat jenis susuki bike ini dengan harga Rp 350 juta.. Sedang untuk seri termurah ada jenis Suzuki Burgman yang hanya dibanderol dengan nominal Rp 54 juta. Melihat dari banderol harga yang cukup fantastis, tentu saja diimbangi dengan kualitas mesin, desain serta komponen yang dibekalkan kepada motor tersebut yang pastinya akan membuat performa motor mejadi sempurna.

13. Harga Motor Suzuki Thunder

 Tipe Motor Suzuki Thunder
Harga 
Suzuki Thunder 125
Rp 15,870,000


Suzuki Thunder juga merupakan seri motor yang sampai saat ini masih diminati oleh sebagian masyarakat di Indonesia. Dengan kualitas mesin dan desain yang cukup apik mebuat motor ini mampu berjalan dengan gesit dan lincah. Harga motor Suzuki thunder dibanderol dengan nominal harga yang cukup terjangkau hanya berkisar Rp 15 jutaan. 

Note : 
  • Harga Motor Suzuki diatas dapat berubah sewaktu-waktu
  • Harga Motor diatas merupakan harga OTR Jakarta
  • Harga Sepeda Motor Suzuki diatas juga dapat berbeda-beda disetiap daerahnya
Baca juga : Harga Motor Honda Terbaru
Brand kenamaan yang satu ini memang sangat banyak memproduksi berbagai jenis sepeda motor. banyaknya tipe motor diatas tentu akan dapat mempermudah kalian untuk meilah dan meilih motor sebelum anda membelinya. Dan perlu kalian ketahui bahwa Harga Motor Suzuki diatas juga sangat bervariatif dari yang murah sampai yang bernilai ratusan juta. hal tersebut tentu dikarenakan bahwa setiap jenis dan seri motor tersebut berbeda-beda. Demikian informasi dari kami mengenai Daftar Harga Motor Suzuki Terbaru yang dapat kami sampaikan untuk kalian para pecinta otomotif, dan semoga bisa menjadi referensi untuk kalian yang hendak membeli sepeda motor dari Suzuki. Terima kasih.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga Motor Suzuki Terbaru Mei 2016"

Post a Comment